Breaking News

Wakil Bupati Solok, H. Candra, Kembali Laksanakan Safari Ramadhan di Masjid Nurul Yakin Jorong Padang Balimbiang Nagari Koto Sani


Tabloidbijak.co - Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan ukhuwah Islamiyah, Wakil Bupati Solok, H. Candra, kembali melaksanakan safari Ramadhan di Kabupaten Solok. Kali ini, Safari Ramadhan diselenggarakan di Mushlla Nurul Yakin Padang Balimbiang Nagari Koto Sani, Kamis (20/03/2025).

Kegiatan ini dihadiri oleh Staf Ahli Bupati, Anggota DPRD Kabupaten Solok Trio Karno Vivo, Para Asisten Bupati, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Camat X Koto Singkarak Chrismon darma, Pj Wali Nagari Koto Sani Erinal Dianto, Ketua BPN Ketua KAN Nagari Koto Sani, Pengurus Musholla Nurul Yakin, niniak mamak, Alim Ulama, cadiak pandai, bundo kanduang pemuda dan masyarakat Nagari Koto Sani.

Wali Nagari Erinal Dianto mengucapkan terimakasih kepada Wakil Bupati beserta Tim Safari Ramadhan Kabupaten Solok yang telah menjadikan Musholla Nurul Yakin menjadi tujuan pada agenda safari Ramadhan tahun ini.

"Kedatangan Bapak Wakil Bupati beserta rombongan membawa bantuan untuk masjid ini, dan kami berharap kedepannya terus mendapatkan perhatian dari Pemerintah Kabupaten Solok," ucapnya.

Wabup Solok H. Candra, pada kegiatan ini mengucapkan rasa syukurnya karena masih bisa berjumpa dengan masyarakat Koto Sani pada kegiatan safari Ramadhan ini.

"Tak terasa waktu berjalan semoga semua amalan yang telah kita kerjakan dapat bernilai ibadah di sisi Allah SWT. Ramadhan merupakan bulan yang penuh rahmat dan ampunan dari Allah SWT, untuk itu saya mengajak mari bersama-sama kita berlomba-lomba dalam mengerjakan amal kebaikan, Insyaallah apa yang kita lakukan akan dibalas berlipat ganda oleh Allah SWT," ujar Wakil Bupati Solok.

Wakil Bupati Solok memberikan bantuan sebesar dari pemerintah daerah sebesar Rp. 15 Juta secara simbolis untuk membantu sarana prasarana yang dibutuhkan oleh Musholla Nurul Yakin.

Kegiatan ini juga diawali dengan buka bersama, Shalat berjamaah serta Tausyiah agama oleh Ust Afrizen Labai Sutan dengan tema Pentingnya Bersedekah untuk Kebaikan Kita Dunia dan Akhirat.

No comments