Breaking News

Bupati Solok Serahkan Bantuan Bedah Rumah Kepada Egi Noffembra


Tabloidbijak.co - Egi Noffembra, yatim piatu yang tinggal berpuluh tahun  di rumah kayu dengan dua orang saudara laki-lakinya, mendapatkan bantuan bedah rumah dari Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Solok, yang diserahkan langsung oleh Bupati Jon Firman Pandu di Jorong Tapan Nagari Surian, Kamis (20/03/2025). 

Bupati Jon Firman Pandu yang juga didampingi Ketua TP PKK Ny. Nia Jon Firman Pandu tak kuasa menyembunyikan rasa keprihatinannya melihat kondisi rumah yang ditempati oleh Egi bersama adik-adiknya.

Bupati Solok Jon Firman Pandu menyampaikan bahwa rumah Egi akan diperbaiki setelah lebaran Idul Fitri 1446 H ini. "Insya Allah habis lebaran kita langsung perbaiki rumahnya, ini sudah tidak layak huni,” ucap Bupati.

Disaksikan oleh tetangga Egi, Bupati Jon Girman Pandu menyerahkan bantuan bedah rumah sebesar Rp. 25 juta. 

Bantuan tersebut sepenuhnya akan dimanfaatkan untuk merenovasi rumah Egi agar menjadi layak untuk ditempati.

”Meski bantuan ini tidak terlalu besar, namun insya Allah bisa dimanfaatkan oleh Egi dan keluarganya. Secepatnya kita minta pemerintah nagari untuk mengurus segala adminstrasi agar bantuan secepatnya bisa direalisasikan,” tutup Bupati Solok.

Pada kesempatan itu  Egi mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Bapak Bupati dan Baznas Kabupaten Solok. 

"Terima kasih kepada Bapak Bupati dan Baznas Kabupaten Solok yang tidak hanya membantu mewujudkan rumah yang lebih baik, tetapi juga memberikan harapan baru bagi keluarga kami. Semoga kebaikan ini dapat terus berkembang dan dirasakan oleh lebih banyak lagi orang yang membutuhkan," ucap Egi.

No comments