Pemko Padang Gandeng Unand dan RS dr M Djamil Gelar Penanganan Kasus Kritis Korban Bencana
Tabloidbijak.co - TRC Satlinmas Pol PP Padang serta sejumlah personilnya lainya dibekali ilmu Pertolongan pertama dalam penyelamatan korban bencana. Kegiatan pelatihan ini Pemko Padang menggandeng Universitas Andalas (Unand) dan Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) M. Djamil Padang sebagai narasumber.
Pelatihan yang diadakan di Gedung Bagindo Aziz Chan Kantor Balai Kota Padang ini, dibuka secara resmi oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar, Sabtu (2/11/2024).
"Kita selenggarakan dan bekali personil kita dengan berkolaborasi mengadakan pelatihan penanggulangan awal kasus beda kritis terhadap korban bencana," ungkap Andree PJ Walikota Padang.
Lebih lanjut dalam sambutannya PJ Walikota Andree Algamar mengatakan, skill dan keterampilan sangat dibutuhkan dalam penanganan bencana. Jika salah dalam mengambil tindakan, maka dapat mengakibatkan risiko cedera bagi korban bencana bahkan sampai nyawa melayang. Oleh sebab itu dibutuhkan tindakan yang tepat agar para korban selalu ditangani.
"Untuk itu personil kita perlu diberikan pelatihan dan pemahaman terhadap bagai mana cara memberikan pertolongan sehingga menghindari resiko dan ancaman terhadap korban," ungkap Andree PJ Walikota Padang.
Sementara itu Kasat Pol PP Padang menyebutkan dalam rangka memberikan pertolongan terhadap korban bencana maupun korban lainya tentu perlu personil kita diberikan berbagai pelatihan sehingga mereka sigap dan tepat sasaran ketika memberikan pertolongan kepada masyarakat nanti. Selain itu tentu ini juga berguna untuk personil serta keluarga mereka kedepannya.
"Dengan dibekali materi pertolongan tentu mereka semakin Exis untuk turun ke masyarakat ketika terjadi bencana dan pastinya ilmu ini berguna bagi mereka dan keluarga mereka, " Ungkap Chandra Kasat Pol PP Padang.
No comments