Breaking News

Gubernur Mahyeldi Berharap Kesling Poltekkes Padang Terus Berperan Menjaga Kualitas Lingkungan Hidup di Sumbar


Tabloidbijak.co - Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah, turut hadir dalam acara Dies Natalis ke-42 Jurusan Kesehatan Lingkungan (Kesling) Poltekkes Kemenkes Padang, Sabtu (21/09/2024). Dalam sambutannya, Mahyeldi berharap agar jurusan tersebut terus beperan penting dalam menjaga kualitas lingkungan hidup di Sumbar dan Indonesia secara umum.

"Sejauh ini, peran jurusan Kesling Poltekkes sangat penting bagi Sumbar. Tentu kita berharap, para ilmuan di sini siap menghadapi Era Society 5.0 dan mampu menciptakan penelitian serta inovasi yang bermanfaat untuk semakin meningkatkan kualitas hidup masyarakat," ujar Mahyeldi.

Mahyeldi juga menaruh harapan, agar lulusan Poltekkes Kemenkes Padang semakin berkontribusi bagi pembangunan bangsa ini, khususnya di bidang pengelolaan sampah rumah tangga. Menurutnya, peran ilmuan sangat penting dalam mewujudkan Indonesia sehat, terutama sekali lewat pemanfaatan Teknologi Tepat Guna (TTG) dan pemberdayaan masyarakat, yang juga sejalan dengan tujuan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM).

Selain itu, Mahyeldi menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) terus berkomitmen menangani masalah sampah dengan mendukung kelompok-kelompok masyarakat yang aktif dalam kegiatan pengelolaan sampah. Bentuk dukungan ini diwujudkan lewat penyediaan fasilitas seperti rumah maggot dan bank sampah.

“Setiap tahun, kami rutin memberikan bantuan kepada kelompok masyarakat yang serius dalam pengelolaan sampah di daerahnya. Selain itu, kami juga memberikan sosialisasi dan pelatihan teknis agar pengelolaan sampah bisa lebih maksimal,” tambahnya.

Mahyeldi juga menekankan pentingnya membangun sistem pengelolaan sampah berbasis nagari dan masyarakat, agar pengelolaan sampah bisa dilakukan dari hulu ke hilir dengan baik dan terintegrasi. Ini semua bertujuan untuk mewujudkan Sumatera Barat yang Bersih dan Madani. (adpsb/cen)

No comments