Breaking News

Pelantikan dan Pengukuhan Dewan Pengurus Daerah Forum Komunikasi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (DPD FK PKBM) Kabupaten Solok Periode 2024-2029


Tabloidbijak.co - Pelantikan dan Pengukuhan Dewan Pengurus Daerah Forum Komunikasi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (DPD FK PKBM) Kabupaten Solok Periode 2024-2029, Senin, (22 Juli 2024) di Aula Islamic Center Koto Baru.

Dihadiri Bunda Literasi Kab. Solok Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda, SP, DPW FK PKBM Provinsi Sumatera Barat, Kepala OPD, 

Ketua Lembaga PKBM se-Kabupaten Solok,

Korwil UPT Pendidikan di Kabupaten Solok dan

Mahasiswa KKN se-Kabupaten Solok.


Laporan Ketua Penyelenggara Kamal,SH,” Kita di Kabupaten Solok memiliki 18 Lembaga PKBM dan 1 SKB yang bertugas memberikan kesetaraan pendidikan bagi masyarakat yang belum menuntaskan jenjang pendidikannya.”


Ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan kita pada hari ini sehingga dapat berjalan dengan baik dan lancar.


Pelantikan dan Pengukuhan DPD FK PKBM Kabupaten Solok Periode 2024-2029 oleh Bunda Literasi Kabupaten Solok.


Sambutan Bunda Literasi Kab. Solok,” Saat ini telah kita melaksanakan pelantikan bagi Pengurus DPD FK PKBM Kabupaten Solok dengan program-program yang baru, segar,  dan diharapkan dapat membawa angin perubahan.”


“Alhamdulillah pada hari ini hadir hampir 100% baik dari kepengurusan yang lama maupun yang baru, hal ini diharapkan menjadi pertanda terjalinnya persatuan dan kesatuan antara kita,” lanjutnya.


Pergantian kepengurusan merupakan hal yang lumrah terjadi di sebuah organisasi,  dimana hal ini bisa menambah nuansa berfikir kita dalam menata dan memperjuangkan organisasi kita agar lebih maju demi menunjang pembangunan bangsa.


Kepada para pengurus baru diharapkan dapat berjiwa patriotis dan nasionalis serta mentalitas yang tidak mementingkan pribadi dan kelompok, tutupnya.

No comments